Smanjopres (16/5/2024) – Giat UKBI (Uji Kemahiran Berbahasa Indonesia) Adaptif Merdeka merupakan tes untuk mengukur kemahiran berbahasa penutur bahasa Indonesia yang didesain ujinya disesuaikan dengan estimasi kemampuan peserta uji, mulai dari kemahiran yang terendah hingga kemahiran yang tertinggi.
UKBI Adaptif Merdeka untuk kelas X dan XI dilaksanakan pada tanggal 13-14 Mei 2024. Seluruh proses dilaksanakan secara daring mulai dari pendaftaran hingga penerimaan sertifikat digital.
Ibu Indah Bayu Ningsih, S.Pd Selaku Humas menyampaikan kegiatan UKBI ini sangat bermanfaat karena tujuannya agar siswa dapat menggunakan bahasa Indonesia secara lisan maupun tulisan dengan baik dan benar, karena UKBI adalah progam nasional dari kementrian yang mengutamakan berbahasa Indonesia. Yang artinya, dari program ini, diharapkan seluruh siswa Indonesia menjadi mahir berbahasa Indonesia baik secara lisan maupun tulisan.